WASALLAM atau WASALLIM
Saya Kadang Keliru Malafalkan Lafazh Sholawat SOAL : Saya keliru dalam melafalkan lafazh — wasallam — yang terdapat pada akhir kalimat sholawat yang pendek atau yang panjang. Jadi bagaimana cara tepat membacanya, wasallam atau wasallim? . Contoh : وصلی الله علی محمد وعلی آله وصحبه وسلـــــــم Washollallaahu 'alaa muhammadin wa 'alaa aalihi wa shohbihii wasall....m. Dalam sholawat ini pada akhir kalimatnya kadang saya baca " wasallama ", kadang saya baca " wasallim ". يارب صل علی محمد يارب صل عليه وسلم Yaa Robbi sholli 'alaa muhammadin, yaa Robbi solli 'alaihi wa sall...m. Dalam sholawat ini pada akhir kalimatnya kadang saya baca " wasallam ", kadang saya baca " wasallim ". JAWAB : Melafalkan lafazh — wasallama atau wasallim — yang ada pada akhir sholawat, itu semua dikaitkan hukum pelafalannya pada lafazh sebelumnya yang terdapat pada serangkaian kalimat. Lafazh wasall(...)m tersebut dalam ilmu nahwu